15 Juni 2012

Agar file tidak dihapus di Mediafire

Mediafire, siapa yang tidak kenal dengan website penyimpanan data yang berbasis cloud storage atau penyimpanan secara komputasi awan ini. Sudah banyak orang yang menyipmpan datanya disini, dari pelajar,blogger,hingga Orang kelas atas (Gak tau atas mana). 

Tapi mungkin kita yang berkantong minim gak mungkin kan membeli akun mediafire yang berbayar. Yang seharga 9$ perbulan (untuk pro) dan 49$ perbulan (untuk business). Kalau tidak untuk hal yang menjanjikan,kan rugi -_-". Jadi kita harus berpikir beribu kali untuk membeli akun ini.

Tapi tenang, masih ada versi free dari mediafire. (muka cerah dengernya)

Tapi disini ada masalah yang sering dijumpai
Iya benar. File yang dihapus atau akun yang dihapus adalah masalah serius yang ada di free account. Masa' kita sudah upload banyak sekali. Lalu hilang begitu saja. Kan sangat disayangkan :-D

Kini saya berbagai info, saya dapat ini dari membaca Polices dari Mediafire (Yang pastinya berbahasa Inggris)
1. Sering-seringlah login atau masuk ke account anda
Ini yang saya baca dalam penjelasan data retention di mediafire. Mereka menjelaskan bahwa kita diwajibkan untuk tetap aktif di akun kita. Kita diberi waktu 128 hari masa tenggang. Jika kita tidak memenuhinya maka pihak mediafire akan menghapus, bukan filenya tapi langsung ke akun. Akun akan di hapus.

2. Upload file yang bisa aktif di download
Selain login, pihak mediafire juga menjelaskan untuk keaktifan file yang di download. Jadi gunakan sebaik-baiknya. Walaupun mediafire menyediakan unlimited space. Tapi kita harus menggunakan dengan bijak.

3. Patuhi Kontrak
Yang paling penting dari semuanya dan no 1 dan 2 termasuk disini. Yaitu Patuhi kontrak. Dimanapun jika kita melanggar kontrak maka akan di suspend atau dihapus akun kita. Jaga kontrak untuk kebaikan sendiri :-)

Mungkin ini saja kali ini yang dapat saya bagi kali ini. Mungkin saya ada kesalahan dalam mengerti term polices mediafire. Mohon bimbingannya bagi yang lebih mengerti dan sudah berpengalaman di mediafire. Mari kita kembangkan pengetahuan. Jangan biarkan usaha upload kita hilang begitu saja ^_^

Terimakasih.. ^^v

Tidak ada komentar:

Posting Komentar